Sosialisasi Penanggulangan Gelandangan dan Pengemis di Pendopo Gantiwarno Bersama Kades

Sosialisasi Penanggulangan Gelandangan dan Pengemis di Pendopo Gantiwarno Bersama Kades

Berkembangnya gelandangan dan pengemis akan memberikan peluang munculnya gangguan keamanan dan ketertiban, yang pada akhirnya akan menganggu stabilitas pembangunan. DPRD Kabupaten Klaten bersama Camat Gantiwarno dan kades se-Kecamatan Gantiwarno melakukan giat Sosialisasi Penanggulangan Gelandangan dan Pengemis sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Klaten Nomor 3 Tahun 2018.

Dalam sosialisasi tersebut hadir H. Triyono,S.Pd,MM , H. Darmadi,S.Pd,SH,MH , Gigit Sugito, S.Sos , H.Jumarno, S.Sos, Camat Gantiwarno beserta kades se-Kecamatan Gantiwarno.

Gelandangan dan pengemis merupakan masyarakat rentan yang hidup dalam kemiskinan, kekurangan, keterbatasan, kesenjangan dan hidup tidak layak.

Maka penanggulangan gelandangan dan pengemis perlu dilakukan dengan langkah-langkah yang efektif, terpadu dan berkesinambungan serta memiliki kepastian hukum dan memperhatikan harkat dan martabat kemanusiaan, untuk mewujudkan kesejahteraan sosial dan ketertiban umum.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0